Foto-Foto Unik di Dunia Yang Bukanlah Rekayasa

By Unknown
Banyak hal-hal unik yang terjadi di dunia dan terkadang diabadikan dalam bentuk foto. Namun meski sudah tampil dalam bentuk foto, masih ada saja yang tidak percaya bahwa benda-benda itu nyata.
Rekayasa edit foto alias photoshop memang begitu meracuni visual manusia di jaman era melek teknologi saat ini. Namun bukan berarti seluruh hal unik di dunia ini merupakan rekayasa visual.

Berikut adalah beberapa foto paling unik dan aneh di dunia, yang lebih anehnya lagi adalah seluruh foto ini merupakan benda-benda yang memang ada di dunia nyata.

Kran Air Raksasa 

Sebuah kran air raksasa melayang di udara yang mengalirkan air sepanjang waktu sepertinya terdengar hanyalah rekayasa photoshop. Tapi ini bukan, ini adalah nyata! Sebuah ide brilian yang membuat ilusi optik itu nyata. Rupanya ada sebuah pipa rahasia di dalam air yang berfungsi sebagai pelontar air ke atas dan rekontruksi kran air melayang ini. Kran air ini terletak di taman ilmu pengetahuan Technorama di Zurich, Swiss

Gedung Meleleh


Pernah membayangkan bagaimana sebuah bangunan meleleh? Coba telusuri jalanan di kawasan Avenue Geroge V di Paris, Perancis. Sebuah gedung bernama Dali-esque yang sedang direnovasi menarik perhatian. Dengan segala logika yang ada, gedung ini tampak meleleh dan mengkerut. Tapi bukan karena sering terpapar sinar matahari, gedung ini rupanya dilukis/diberikan desain printing yang membuat siapapun pusing.

Sampah Manusia

Dari sampah menjadi karya istimewa. Ya, bayangan manusia ini dibentuk dari tumpukan sampah oleh seniman jenius. Dengan ketelitian tingkat dewa, satu persatu tumpukan sampah ini dibuat. Meski terkesan tak berguna, tapi jika sorot lampu diatur, aha! Dua bayangan manusia timbul dari sampah ini.

Dimakan unta
Foto ini menunjukkan sebuah usaha dari beberapa orang dalam menolong orang yang sedang tersangkut di dalam mulut unta, jika dilihat sekilas!

Tenda di atas awan
Jika ini benar terjadi, satu kalimat buat orang kemah ini, "jangan pernah buang air besar!".
Bidikan kamera pada tenda yang berada di sebuah gunung bersalju dengan latar belakang awan yang dekat dengan salju, menghasilkan sebuah foto yang menipu mata kita.
 
Podium melayang   
Yang membuat kita berpikir podium itu melayang adalah karena bayangan yang seolah-olah tepat berada dibawah podium, sebenarnya bayangan itu adalah bayang sebuah tiang bendera yang ada di samping podium. 

 
 

0 comments so far.

Something to say?